Daftar isi konten
Sekarang terdapat beraneka ragam jajanan untuk anak Sekolah Dasar. Tidak terbatas pada makanan saja tetapi juga aneka minuman.
Dari waktu ke waktu selalu saja ada yang baru dan unik. Walaupun begitu rata-rata mempunyai rasa yang enak dan disukai oleh anak-anak.
Walaupun hanya terkesan bisnis yang sederhana, tetapi ternyata keuntungan yang didapatkan jangan Anda pandang sebelah mata.
Keuntungannya cukup banyak, bahkan ada penjual jajanan ini yang berhasil menyekolahkan anaknya hingga sarjana.
Anda bisa membayangkan sendiri kan keuntungan yang bisa Anda dapatkan dari menjalankan bisnis ini, apalagi kalau Anda punya banyak cabang.
Berikut akan kami share beberapa macam resep jajanan untuk anak SD yang laris manis
Bahan-bahannya:
Cara pembuatan:
Bahan aci
Bahan makaroni
Bahan pelengkap
Cara pembuatan:
Bahan-bahannya:
Bahan bumbu halus:
Cara pembuatan:
Kalau berbicara tentang jajanan anak SD dan Anda ingin masuk dalam bidang usaha yang satu ini. Maka selalu ikuti trend jajanan yang terbaru. Atau Anda harus rajin-rajin eksperimen.
Dengan begitu jajanan Anda tidak akan membosankan hanya begitu-begitu saja. Sekarang ini memang bisnis jajanan pun jika tidak update bisa ikut tergerus.
Contoh saja dahulu itu jajanan permen dengan bahan gula merah laku sekali, tetapi sekarang yang laku itu pentol.
Bahkan sekarang tidak ada lagi yang berjualan permen berbahan gula merah itu. Itu karena proses pembuatan yang susah, dan harga bahan baku yang lebih mahal.
Nah, kalau Anda tidak mau mengikuti perkembangan terbaru, maka bisnis Anda bisa bangkrut.
Biasanya jajanan untuk anak SD itu lakunya ketika jam pulang sekolah. Karena itu Anda jangan cuek dengan jadwal pulang sekolah anak-anak.
Mungkin jadwal antara satu sekolah dengan sekolah lainnya selisih beberapa menit. Karena itu Anda harus memilih berjualan di mana, pilih yang memang muridnya paling ramai.
Itu untuk sementara waktu, kecuali jika memang Anda sudah punya cabang, maka bisa sekaligus berjualan di beberapa sekolah dasar.
Apabila mau jual jajanan dengan target pasar anak sekolah dasar. Maka Anda harus sabar.
Tahu sendiri kan anak-anak SD itu masih anak kecil, yang notabene nakal, dan susah dibilangin.
Walaupun disuruh antri, tetap saja suka menyerobot. Tetapi Anda jangan marah kepada mereka. Karena dalam hal ini mereka adalah pelanggan, dan pelanggan itu adalah raja.
Kalau Anda sabar dan ramah ketika berjualan, maka anak-anak SD pun akan senang berlangganan jajanan di Anda.
Sekali-sekali coba beri mereka bonus biar senang. Misalkan beli 1 Anda beri 2. Anggap saja biaya iklan. Mereka pasti akan ingat terus, bahkan bisa jadi sampai mereka dewasa akan berlangganan ke Anda.
Walaupun pada awal mulanya Anda akan bekerja tanpa karyawan. Tetapi masa mau berusaha dengan skala kecil terus tanpa perkembangan?
Tentu ke depannya Anda ingin berkembang. Dan dalam hal ini berarti buka cabang. Gampang kok membuka cabang untuk menjual jajanan anak SD, karena tidak membutuhkan tempat.
Anda cukup berjualan di depan sekolahan dan tidak dipungut biaya apapun.
Rekrutlah karyawan yang terampil apabila memang Anda sudah punya modal dan lebih.
Biarkan karyawan Anda berjualan di sekolah lain. Yang pasti Anda harus mencari karyawan yang ramah, jujur, dan disiplin.
Beri mereka bonus apabila berhasil menjual dalam jumlah banyak.
This website uses cookies.