Cara

21 Cara Memulai Bisnis Properti Perumahan atau Tanah

Cara memulai bisnis properti sejatinya tidak terlalu sulit, tetapi tetap saja Anda harus berhati-hati dan tidak boleh salah langkah.

Sebab, ketika sedikit saja salah mengambil langkah, Anda akan rugi besar.

Untuk mencegah hal itu terjadi, ada baiknya Anda memahami lebih bagaimana cara memulai bisnis ini agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.

Auto baca: Usaha Apa yang Bagus Untuk Jangka Panjang

Cara Memulai Bisnis Properti

Berikut ini cara berbisnis properti dengan modal minim dan dijamin anti-ribet, bagaimana saja caranya?

1. Memulai dengan Properti yang Dimiliki

Tidak dapat dipungkiri jika setiap orang ingin mendapatkan pemodal besar yang bisa membantu mereka untuk memulai bisnis properti dengan skala tinggi, seperti membangun perumahan, apartemen dan lain sebagainya.

Namun jika Anda tidak begitu beruntung, pastilah sulit untuk memulai bisnis properti. Lantas, bagaimana cara untuk memulainya meski modal yang dimiliki minim?

Sederhana, Anda hanya perlu memulainya dari properti yang dimiliki, seperti misalnya menyewakan garasi untuk usaha orang, membuat kost di rumah sendiri dan lain sebagainya.

2. Bantu Orang Menjual atau Menyewakan Propertinya

Cara berbisnis properti berikutnya di tengah modal yang minim yaitu Anda dapat membantu orang lain untuk menjual properti yang mereka miliki atau dengan kata lain bertindak sebagai seorang makelar.

Margin yang Anda tetapkan untuk setiap harga rumah yang terjual merupakan keuntungan yang bisa diperoleh.

Maka dari itu, cobalah untuk memperbanyak kenalan dan belajarlah untuk berkomunikasi dengan baik dengan orang lain agar mereka tertarik dengan apa yang ditawarkan.

3. Melakukan Investasi Properti

Selain itu, Anda juga bisa mulai berinvestasi secara kolektif, karena saat ini ada banyak jenis platform yang menyediakan ruang untuk Anda pemilik properti dan investor lainnya.

Sistem yang diterapkan tidak jauh berbeda dengan saham konvensional, dimana Anda bisa melakukan pembelian saham beberapa persen.

Keuntungan bisa diraih dengan cara menyewa atau menjual kembali properti yang dimiliki.

4. Membuat Jasa Manajemen Indekos

Kemudian Anda bisa memulai bisnis properti melalui sisi yang lain misalnya menyediakan jasa manajemen rumah kost.

Tidak semua pemilik rumah kost umumnya tahu bagaimana cara mengatur kost yang dimiliki dan menjaga kostan milik mereka.

Maka dari itu, Anda bisa menawarkan diri untuk menjadi manajer dari rumah kost tersebut dan membantu menyediakan apa yang menjadi kebutuhan dari pemilik.

5. Membuat Situs Makelar Properti

Apabila menjadi seorang makelar properti membuat Anda nyaman, maka membuat situs makelar adalah cara terbaik untuk mendapatkan banyak keuntungan.

Setiap situs yang dibuat akan berisi properti yang bisa ditawarkan dilengkapi dengan harganya.

Buatlah situs Anda dengan desain yang bagus sehingga dapat terlihat lebih profesional.

6. Melihat Tren yang Berkembang

Strategi bisnis properti selanjutnya yang bisa dimulai yaitu melihat tren yang sedang berkembang saat ini sebelum Anda membeli properti untuk bisnis atau menjadi makelar.

Lebih dulu Anda harus melihat jenis properti seperti apa yang disukai oleh kebanyakan orang. Apakah rumah industrialis?

Apartemen dengan desain minimalis? Dan masih banyak lagi. Namun yang jelas, tren akan terus berubah di setiap saat.

7. Melakukan Pengecekan Perubahan Harga

Harga properti umumnya akan cenderung mengalami peningkatan dari waktu ke waktu.

Misalnya begini ketika Anda membelinya di tahun 2020, pasti harganya akan berbeda di tahun 2021.

Maka dari itu, Anda harus update soal harga dan rajin bermain di situs-situs properti dan berita terkait sehingga Anda tahu berapa persen harga jual yang harus dinaikkan.

8. Melihat Lokasi dan Akses

Ketika Anda memiliki keinginan untuk membeli sebuah properti yang digunakan untuk bisnis atau investasi, maka lihatlah soal lokasi dan akses properti itu.

Apakah lokasinya strategis?

Jalanannya mudah diakses?

Atau bagaimana?

Namun jelas, akses dan lokasi yang lebih mudah dijangkau bisa dijadikan ladang bisnis kembali dan kemudian dijual kembali.

9. Memahami Hukum

Berikutnya untuk bisa memulai bisnis properti maka Anda lebih dulu harus memahami hukum pertama yang berkaitan dengan seluruh surat tanah, tetapi jika tidak bisa memahami dengan baik, maka itu artinya Anda menemukan masalah yang berhubungan dengan surat-surat tanah.

Apabila hal semacam ini terjadi, ada baiknya Anda mempelajari hal-hal yang adi di situs terpercaya untuk memahami lebih lanjut.

10. Belajar menganalisis

Selanjutnya yang harus dilakukan yaitu melakukan analisis, dimana di sini Anda bisa berprofesi sebagai developer atau flipper yang merupakan orang yang melakukan pembayaran properti setelah laku.

Itulah mengapa Anda harus melakukan analisis yang tajam, dimana caranya bisa dilakukan dengan rajin membaca berita terkait bisnis ini dan lain sebagainya.

Bagaimana Cara Memulai Bisnis Properti Tanpa Modal dan Tidak Hutang?

Pasti banyak yang bertanya-tanya, apakah bisa memulai bisnis properti tanpa modal tanpa hutang?

Jawabannya sederhana yaitu tentu saja bisa. Apapun jenis bisnis propertinya pasti bisa melakukannya. Lantas bagaimana caranya?

11. Memanfaatkan Teknologi Internet

Perkembangan internet yang semakin pesat saat ini membuat segalanya jadi lebih mudah, terutama untuk melakoni bisnis properti.

Untuk itulah, Anda harus rajin mencari informasi mengenai objek properti atau lahan apa yang akan segera dijual.

Setelah mengetahui, Anda jangan lupa mengambil foto objek properti tersebut, dan kemudian memulai memasarkannya lewat internet.

Cara termudah yaitu menghubungi kontak yang dimiliki kemudian mengajukan penawaran.

Beberapa media internet yang kini bisa dimanfaatkan untuk memulai bisnis properti, diantaranya yaitu:

  • Marketplace
  • Media Sosial
  • Blog
  • Forum

12. Memperhatikan Orang-Orang Sekitar

Cara berikutnya untuk memulai bisnis properti tanpa modal yaitu Anda harus peka dengan orang-orang di sekitar, cobalah untuk fokus dan rajin untuk mencari properti yang bisa diperjual-belikan sehingga bisnis Anda bisa berjalan.

Dengan memperhatikan orang-orang yang ada di sekitar Anda, apapun bisa dipelajari dan bisa lebih bebas mengeksplorasi.

13. Menjunjung Tinggi Kejujuran di Segala Situasi

Menjunjung tinggi kejujuran adalah salah satu cara bisnis properti perumahan dan cara bisnis properti tanah yang paling penting, karena hal ini akan menjadi salah satu penentu keberhasilan.

Terutama jika Anda berada di posisi sebagai perantara, maka sangat penting untuk selalu jujur di setiap kondisi apapun, entah itu kepada penjual atau pembeli atau penyewanya.

Biasanya salah satu kekecewaan dari pihak penjual atau pembeli adalah kebohongan yang dibuat.

Maka jangan coba-coba untuk melakukan kebohongan meskipun hanya sekali. Sebab, sekali saja Anda bohong maka akan rusaklah seluruh citra yang selama ini Anda bangun.

Maka dari itu, utamakan untuk selalu bersikap jujur dan terbuka kepada penjual atau pembeli sehingga mereka akan memberi kepercayaan pada Anda, dan nantinya di lain harus pasti akan kembali lagi menggunakan jasa Anda.

14. Menjalin Relasi yang Baik dengan Pihak Penjual

Apabila Anda menjalin hubungan yang baik dengan penjual dan relasi, tentunya akan sangat mudah untuk melakukan negosiasi komisi dengan penjual.

Maka dari itu, cobalah untuk berterus terang soal komisi ketika penjualan tersebut berhasil dilakukan.

Terkait nilainya, Anda bisa melakukan negosiasi dengan penjual selama proses transaksi jual-beli dilakukan.

15. Meyakinkan Investor

Apabila ada banyak orang yang ingin melakukan pembelian properti tetapi bukan tempat tinggal melainkan berbentuk investasi, maka di sinilah kesempatan yang harus dimanfaatkan.

Ingat, pada saat berinteraksi dengan investor maka usahakan untuk menjalin komunikasi yang baik sehingga investor akan lebih teryakinkan pada penawaran Anda. 

Ketika investor itu sudah berhasil membeli properti tersebut, maka berikutnya Anda harus membantu mencarikan pembeli lain yang akan membeli properti itu dengan harga yang jauh lebih tinggi.

Melalui cara itu, Anda bisa mendapatkan kepercayaan investor sebagai salah satu pemberi referensi yang baik soal investasi properti.

16. Mencari Informasi Properti Lewat Koran

Tidak hanya menggunakan internet saja, Anda juga bisa mencari informasi soal properti melalui koran.

Hanya bermodalkan 2 sampai 3 ribuan saja, Anda sudah bisa mengakses beragam informasi soal objek properti apa yang sedang diperjual-belikan.

Jika Anda sudah berhasil menghubungi penjual, maka hal selanjutnya yang harus dilakukan yaitu memasarkannya.

17. Menjalin Kerja Sama dengan Pihak Developer

Cara berikutnya yaitu menjalin kerja sama dengan pihak developer agar memberikan Anda lebih banyak kemudahan untuk mengakses informasi perihal properti yang hendak dijual.

Lewat jalinan kerja sama itu, Anda bisa mendapatkan informasi yang sangat lengkap dan aktual, soal lokasinya, harga, penawaran dan lain sebagainya.

18. Melakukan Mark Up Harga dengan Tepat

Sekalipun Anda menempati lokasi yang sama, harga objek properti bisa saja berubah-ubah, karena dipengaruhi oleh kondisi bangunan, luas tanah, keberadaan fasilitas dan lain sebagainya.

Maka dari itu, Anda harus secermat mungkin pada saat melakukan pemasaran.

Sebaiknya, Anda mulai melakukan peninjauan lebih dulu sebelum menetapkan harga, sehingga harga yang ditetapkan masuk akal dan akan mempermudah proses penjualan.

19. Menjadi Perantara yang Baik

Ada satu hal yang harus Anda tahu yaitu ketika ada seorang calon pembeli yang melakukan penawaran tetapi tidak jadi membeli, janganlah terlalu khawatir.

Inilah mengapa Anda harus menjadi perantara yang baik tanpa harus terdengar memaksa pembeli sehingga mereka tidak akan merasa terganggu.

20. Membuat Website Bisnis Properti Sendiri

Cara untuk memanfaatkan teknologi demi mendukung peningkatan dari bisnis properti yang sedang dijalani sangat mudah, yaitu dengan membuat sebuah website.

Peran dari sebuah website dalam mendukung bisnis sangatlah vital. Sebab, dengan adanya website brand Anda jadi lebih mudah untuk diingat oleh klien.

21. Aktif Mengikuti Kegiatan Bisnis Properti

Dalam dunia bisnis properti pasti akan ada perubahan serta perkembangan terbaru yang sangat wajib untuk diikuti.

Itulah yang menjadi alasan kenapa Anda harus aktif memantau kegiatan bisnis yang berkaitan dengan properti.

Tidak hanya membantu dalam menambah wawasan perihal dunia properti saja, sebagai seorang pebisnis cobalah untuk hadir di setiap kegiatan yang berkaitan dengan bisnis, mulai dari pameran, peluncuran properti, pelatihan sampai dengan seminar.

Dengan mengikuti kegiatan tersebut, tentunya pengalaman dan pengetahuan Anda soal dunia properti akan semakin meningkat.

Jika Anda berkeinginan memulai bisnis, maka cara memulai bisnis properti yang telah disebutkan di atas bisa dicoba untuk diikuti.

Namun ingat untuk memulainya dengan keyakinan yang kuat dan niat yang baik agar segalanya dipermudah.

Rate this post
0 out of 5
Content Writer

Penulis lepas di toiletbisnis.com. Berikan komentar terbaik anda, untuk menyempurnakan blog ini.

This website uses cookies.